Apel Mingguan, Plt. Bupati I Komang Koheri Tegaskan Disiplin dan Profesionalisme ASN

Rabu 28-01-2026,10:09 WIB
Reporter : Alvin Septian
Editor : Alvin Septian

LAMPUNG TENGAH, INFOWAW.ID - Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Tengah, I. Komang Koheri bertindak sebagai Pembina Apel Mingguan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah yang digelar di halaman Kantor Pemda setempat, Senin, 26 Januari 2026.

Apel tersebut diikuti oleh Staf Ahli Bupati, para Asisten, Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah, serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN).

Dalam amanatnya, Plt. Bupati I. Komang Koheri menekankan pentingnya peningkatan disiplin, profesionalisme, dan integritas ASN dalam menjalankan tugas pelayanan kepada masyarakat.

Ia mengingatkan bahwa ASN merupakan ujung tombak pemerintahan yang berperan langsung dalam mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas, transparan, dan akuntabel.

BACA JUGA:Pengedar Sabu Asal Bandung Dibekuk Satresnarkoba Lampung Utara

Lebih lanjut, Plt. Bupati mengajak seluruh jajaran perangkat daerah untuk terus memperkuat sinergi dan kolaborasi antarinstansi guna mendukung percepatan pembangunan daerah.

Menurutnya, kerja sama yang solid menjadi kunci dalam menghadapi berbagai tantangan pembangunan serta mewujudkan program-program prioritas pemerintah daerah.

Selain itu, beliau juga mengingatkan pentingnya menjaga etos kerja, loyalitas, serta komitmen terhadap tugas dan tanggung jawab sebagai abdi negara dan abdi masyarakat.

Ia berharap seluruh ASN dapat bekerja dengan penuh dedikasi, inovatif, serta adaptif terhadap perkembangan zaman, khususnya dalam pemanfaatan teknologi informasi untuk meningkatkan kinerja birokrasi.

Di akhir sambutannya, Plt. Bupati Lampung Tengah mengajak seluruh ASN menjadikan apel pagi sebagai momentum untuk memperkuat semangat kerja, mempererat kebersamaan, serta menumbuhkan rasa tanggung jawab dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Lampung Tengah.

Kategori :